Bantai EVOS Icon, BTR Alpha Wakili Indonesia di IESF MLBB 2023

Bigetron atau BTR Alpha dipastikan akan menjadi wakil Indonesia di ajang IESF MLBB 2023 yang akan digelar di Romania.

Hal tersebut dipastikan usai Super Kenn cs berhasil membantai EVOS Icon di babak puncak dengan skor 3-0 tanpa balas.

Tim berlogo robot merah tersebut tentunya sudah dinantikan oleh tim-tim kuat lainnya di ajang IESF Mobile Legends 2023.

Baca Juga: Tanpa Kairi, ONIC Esports Umumkan Roster MPL ID S12

Tanpa Terkalahkan

BTR KENN biodata

Menariknya, BTR Alpha berhasil mencatatkan kemenangan sempurna di ajang seleknas IESF MLBB 2023.

Pada laga pembuka, BTR Alpha berhasil menumbangkan EVOS Legends dengan skor 2-0 tanpa balas.

Memasuki semifinal, EVOS Icon juga gagal membendung kekuatan Super Vynn cs dan harus mengakui keunggulan 2-0 BTR Alpha.

Pada babak puncak, EVOS Icon kembali menantang BTR Alpha dan kembali harus menerima pukulan telak dari Super Kenn dkk.

Hal ini tentunya membuat BTR Alpha semakin pantas untuk mewakili Indonesia di ajang IESF Mobile Legends 2023 Romania.

Ancaman ONIC di MPL ID S12

btr alpha iesf mlbb

Superioritas BTR Alpha di ajang seleknas IESF MLBB 2023, tentunya menjadi sinyal berbahaya bagi tim-tim yang berlaga di MPL ID S12, tidak terkecuali ONIC Esports.

Pasalnya, tim berlogo robot merah tersebut digadang-gadang dapat menghentikan dominasi ONIC Esports di MPL ID.

Oleh karena itu, tentunya menarik untuk menantikan ajang MPL ID S12 sekaligus IESF MLBB World Championship 2023 yang akan digelar dalam waktu dekat.

Baca Juga: Daftar Lengkap Juara MSC Mobile Legends dari Masa ke Masa

Ikuti seluruh kanal resmi AXIS Indonesia di Instagram untuk mendapatkan seluruh berita Mobile Legends dan game menarik lainnya.

Leave a Comment